Senin, 12 Januari 2009

Kaitannya Teknologi Informasi dan Multimedia dangan perkuliahan.


Teknologi Informasi dan Multimedia (TIM) merupakan mata kuliah wajib bagi fakultas Pertanian Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Program Study Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian. Teknologi Informasi Multimedia sangat berpengaruh besar terhadap proses penyuluhan. Oleh sebab itu, mahasiswa jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Program Study Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian harus bisa menguasai Teknologi Informasi dalam dunia maya guna menggali dunia informasi khususnya dalam penyuluhan.

Teknologi Informasi berperan penting dan berpengaruh besar dalam proses penyuluhan atau dalam proses mengubah sasaran (audiens) nya. Teknologi Informasi merupakan salah satu media yang digunakan para penyuluh dalam penyuluhan. Menurut penelitian bahwa seseorang lebih cepat menerima informasi berdasarkan indra penglihatan (mata) dan indra pendengar ( telinga) melalui audio visual, yaitu sebesar 75%. Oleh sebab itu dalam penyuluhan para penyuluh dituntut untuk bisa menguasai Teknologi Informasi yang ada.

Adapun fungsi Teknologi Informasi dan Multimedia (TIM) dalam penyuluhan adalah sebagai berikut:

v Mempermudah penyuluh dalam menyampaikan materi kepada sasaran (audiens)

v Adanya ketertarikan sasaran (audiens) dalam mengikuti program penyuluhan,

v Dengan adanya Teknologi Informasi materi yang disampaikan penyuluh lebih mudah diterima oleh sasaran sehingga dapat menarik simpati para sasaran (audiens)

v Adanya harapan penyuluh dalam mengubah prilaku, sikap, dan keterampilan pada sasarannya (audiens)

Tidak ada komentar: